LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Series Sebagai Solusi Kulit Lebih Terhidrasi

Rabu, April 27, 2022

Halo manteman, apa kabar? Enggak kerasa sudah masuk bulan Ramadhan. Bagi teman-teman yang menjalankan ibadah puasa semoga dilancarkan ya. Permasalahan kulit yang biasanya aku hadapi kalau lagi puasa itu adalah kulit mengalami kekeringan. Apalagi ditambah pekerjaanku lagi banyak-banyaknya, hampir tiap jam menatap layar laptop dan handphone, agak stress dan kurang tidur. Itu jadi berpengaruh juga buat kesehatan kulit. Walau tipe kulit wajahku ini seringnya oily skin tapi terkadang bisa jadi kekeringan/dehidrasi di kondisi tertentu seperti saat sedang puasa, terlalu lama berada dalam ruangan AC, terlalu banyak terkena blue light (gadget), terlalu lama terkena sinar UV ataupun stress. Inilah yang dinamakan skin burn out. Kalau dibiarin, kekeringan ini bisa jadi awal permasalahan kulit lho, seperti hilangnya elastisitas kulit dan perlindungan kulit yang melemah.
Pas banget lagi cari-cari skincare untuk mengatasi permasalahan kulitku sekarang ini, aku ketemu sama produk baru dari LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Series yang baru diluncurkan di Indonesia bulan Maret 2022 lalu, tentunya dengan formula terbaru dan lebih advance. LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Series ini menjadi hydration expert untuk semua jenis kulit. Ini kabar baik buat aku karena yang artinya jenis kulit wajah sepertiku ini bisa pakai.
LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Series dapat menjadi solusi untuk menghidrasi kulit dengan kandungan terbarunya yaitu Blue Hyaluronic Acid. Ada dua produk yaitu Water Bank Blue Hyaluronic Serum dan Water Bank Blue Hyaluronic Cream. Aku akan bahas satu-satu produknya ya.


Recharge Your Skin Power with LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Series 

LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Series dikemas pakai packaging yang manis dan cantik banget. Mewah dan eksklusif banget gini lho. Isinya Water Bank Blue Hyaluronic Serum dan Cream. LANEIGE Water Bank yang mengandung Blue Hyaluronic Acid ini punya kekuatan fast absorption hingga 6x, ukuran molekul 2000x lebih kecil dari Hyaluronic biasa, bisa menembus 10 lapisan kulit. LANEIGE Water Bank juga punya 3 fungsi tambahan yaitu 3x melembapkan, 3x menguatkan dan menenangkan.
Perbedaan Hyaluronic Acid dengan Blue Hyaluronic Acid adalah :
• Menjaga kelembapan karena kandungannya dapat mengikat air di permukaan kulit. 
• Melembapkan kulit hanya di permukaan saja, karena ukuran molekulnya besar. Blue Hyaluronic Acid adalah Hyaluronic Acid yang difermentasi ulang dan dikombinasikan dengan ganggang laut (fucoidan) sehingga memiliki fungsi tambahan yaitu fast absorption hingga 6x, ukuran molekul 2000x lebih kecil dari hyaluronic biasa dan menembus 10 lapisan kulit.




1. LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Serum
LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Serum ini kemasannya juara banget sih menurutku karena unik banget. Dikemas di botol serum berwarna biru muda tapi cara bukanya diputar dan dipencet buat ngeluarin serumnya.
Tekstur : Tekstur serumnya lumayan kental, warnanya putih, aromanya sedikit wangi. 
Hasil Pemakaian : Serumnya gampang banget meresap ke kulit. Wajah enggak terasa lengket, wajah terasa lebih lembab dan segar setelah pakai serumnya. Harga : 700k / 50 ml

LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Serum mengandung Blue Hyaluronic dan Peptide untuk menyegarkan kulit dengan memperbaiki teskturnya. 575% tingkat kelembapan meningkat setelah digunakan, menguatkan skin barrier terutama untuk kulit yang lelah. Formulanya pun ringan, aman buat kulit yang sensitif sekalipun.




2. LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Cream
Kemasan : LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Cream dikemas di jar berwarna biru muda dengan seal untuk menjaga agar cream tetap higienis.
Tekstur : Tekstur serumnya thick, warnanya putih, aromanya kurang lebih mirip dengan serumnya. 
Hasil Pemakaian : Walau teskturnya thick tapi krimnya gampang meresap ke kulit dan enggak lengket. Ada sensasi ademnya dan wajah jadi terasa lebih lembab. Harga : 650k / 50 ml

LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Cream yang mengandung Blue Hyaluronic Acid aman untuk acne prone skin (non comedogenic tested), mengurangi kemerahan, mempertahankan 56,5% kelembapan, melembapkan bebas kilap selama 48 jam. Wajah lebih segar dan terhidrasi
.



Overall, LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Series ini enggak ada masalah di wajah aku karena kulit wajah aku juga termasuk yang mudah berjerawat ya. Aku pakai pagi dan malam hari sebelum tidur. Kulit jadi lebih lembab dan terhidrasi.
LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Series ini tersedia untuk dua jenis kulit yaitu normal to dry dan combination to oily. Karena yang butuh kelembapan bukan hanya kulit kering aja tapi juga kulit berminyak. 
Oiya kalian bisa beli produk-produk LANEIGE langsung berkunjung ke Butik LANEIGE yang tersebar di seluruh Indonesia, lokasinya bisa dicek di Instagram Story Highlight @laneigeid atau bisa juga belanja via online lewat link yang ada di bio Instagram @laneigeid
Jangan lupa follow Instagram dan Tiktok LANEIGE Indonesia (@laneigeid) untuk informasi menarik seputar produk dan promo ya. Kalau sudah cobain LANEIGE Water Bank Blue Hyaluronic Series, jangan lupa ceritain juga kie aku lewat kolom komentar ya.

Shop Online, WhatsApp Chat & Shop: linktr.ee/laneigeindonesia
Jangan lupa untuk subscribe dan follow LANEIGE Indonesia!
Instagram: https://www.instagram.com/laneigeid
YouTube: https://www.youtube.com/c/LANEIGEINDONESIAofficial
Tik Tok: https://www.tiktok.com/@laneigeid

You Might Also Like

0 comment

Like on Facebook Page

Part Of

Jakarta Beauty Blogger Blogger Perempuan Indonesian Female Bloggers DASY.mal Warung Blogger Mama Daring